AdaptNet, 19 Oktober 2010

Hello! The below report is written in Indonesian. To translate the full report, please use the translator in the top right corner of the page. Do not show me this notice in the future.

Recommended Citation

"AdaptNet, 19 Oktober 2010", ADAPTNet Bahasa Indonesian Edition, October 19, 2010, https://nautilus.org/adaptnet/adaptnet-19-oktober-2010/

AdaptNet, 19 Oktober 2010

1. Rencana Riset Keanekaragaman Hayati Air Tawar NCCARF
2. Tantangan, Kekurangan, dan Ketidakcocokan dalam Strategi Adaptasi Urban
3. Mengelola Risiko akibat Iklim yang Berubah
4. Adaptasi dalam Industri Tambang dan Eksplorasi Australia
5. Laporan Bencana Dunia 2010 – Fokus pada Risiko Urban
6. Seminar VCCCAR: Skenarion untuk Adaptasi Iklim

1. Rencana Riset Keanekaragaman Hayati Air Tawar NCCARF
Draft Rencana Nasional Riset Adaptasi Perubahan Iklim (Keanekaragaman hayati air tawar) terkait dengan beberapa prioritas riset di bidang adaptasi iklim bagi spesies dan ekosistem air tawar di Autralia. Dokumen ini mengidentifikasi beberapa program yang akan dijalankan untuk kurun waktu 5-7 tahun. Draft rencana ini dapat diperoleh secara bebas untuk mendapat masukan dari masyarakat umum. Masukan dapat diajukan paling lambat hingga tanggal 1 November 2010.

Rencana Riset Keanekaragaman Hayati Air Tawar NCCARF – Draft Konsultasi, Fasilitas Riset Adaptasi Perubahan Iklim Nasional (NCCARF), Australia, Oktober 2010 [1.25 MB, PDF]

2. Tantangan, Kekurangan, dan Ketidakcocokan dalam Strategi Adaptasi Urban
Makalah ini mengulas beberapa strategi adaptasi perubahan iklim terkini yang dikembangkan oleh sembilan kota terpilih, kemudian menganalisanya dalam hal visi dan sasaran secara menyeluruh, basis informasi yang digunakan, dampak langsung dan tidak langsung, tindakan struktural dan non-struktural yang diusulkan, serta keterlibatan pihak-pihak formal dan informal. Makalah ini mengusulkan adanya kemampuan adaptasi tata pemerintahan urban baru, yang melampaui perencanaan urban konvensional yang sekarang banyak diterapkan.

Kemampuan Adaptasi Tata Pemerintahan: Tantangan Baru bagi Strategi Adaptasi Perubahan Iklim Generasi Kedua, Jörn Birkmann et al., Sustain Sci, vol. 5, hal. 185–206, Juni 2010.

3. Mengelola Risiko akibat Iklim yang Berubah
Laporan ini mengulas ekonomi Inggris dengan melihat berbagai cara yang mulai dilakukan sektor swasta untuk menangani dampak perubahan iklim. Laporan ini mengkaji pentingnya melakukan tindakan, memberi panduan untuk perusahaan yang sedang mencari cara untuk menangani risiko iklim dalam perencanaan bisnis mereka, serta memberi garis besar mekanisme kebijakan yang diperlukan dari pemerintah untuk memastikan berbagai tantangan dalam melakukan adaptasi ditangani dengan cara yang tepat.

Apapun Cuacanya: Mengelola Risiko akibat Iklim yang Berubah, Confederation of British Industry (CBI), UK, September 2010 [3.45 MB, PDF]

4. Adaptasi dalam Industri Tambang dan Eksplorasi Australia
Makalah ini bertujuan untuk membuat sebuah kerangka kerja bagi penelitian di masa depan yang akan melakukan kajian kerentanan kegiatan pertambangan terhadap perubahan-perubahan pada iklim lokal di Australia. Makalah ini menyajikan hasil-hasil yang berupa: potensi dampak perubahan iklim dan kejadian cuaca ekstrem terhadap kegiatan pertambangan; proses operasi industri pertambangan; kajian literatur mengenai dampak perubahan iklim terhadap proses pertambangan; hasil dari sebuah lokakarya para ahli mengenai isu-isu penting serta berbagai pilihan adaptasi.

Adaptasi Iklim dalam Industri Tambang dan Eksplorasi Australia, Jane Hodgkinson dkk., Kertas Kerja ke-5 CAF, CSIRO Climate Adaptation Flagship, Australia, 2010

5. Laporan Bencana Dunia 2010 – Fokus pada Risiko Urban
Laporan Bencana Dunia tahun ini memberikan sorotan pada bagaimana dalam era globalisasi dunia, sebuah kekurangan yang dirasakan satu pihak di satu belahan dunia bisa menciptakan berbagai masalah bagi seluruh dunia. Laporan ini memberi panduan bagaimana perbedaan risiko urban antara negara berkembang dan negara maju bisa diperkecil. Laporan ini memberi penekanan pada perlunya sebuah pemikiran ulang yang radikal mengenai bagaimana komunitas internasional seharusnya melakukan penanganan risiko urban.

Laporan Bencana Dunia 2010 – Fokus pada Risiko Urban, International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies, Oktober 2010 [5.22 MB, PDF]

6. Seminar VCCCAR: Skenario Adaptasi Iklim
Seminar ini diselenggarakan oleh Victorian Centre for Climate Change Adaptation Research (VCCCAR), akan berlangsung di kota Melbourne, Australia, pada tanggal 11 November 2010. Seminar ini bersifat gratis dan terbuka bagi siapa saja yang bekerja atau tertarik pada tantangan-tantangan dalam adaptasi perubahan iklim di Victoria, termasuk para akademisi, karyawan pemerintah pusat dan pemerintah daerah, sektor swasta, LSM, serta organisasi komunitas.

Skenario Adaptasi Iklim: Seminar Perspektif Kritis VCCCAR (RSVP paling lambat pada tanggal 5 November 2010), Victorian Centre for Climate Change Adaptation Research (VCCCAR), Melbourne, Australia, 11 November 2010.

 

AdaptNet dalam Bahasa Inggris tersedia di: AdaptNet 19 October 2010